Enter your keyword

Tentang

Program Studi Magister Sains Komputasi memiliki visi untuk berkontribusi pada penguatan FMIPA sebagai lembaga akademik terkemuka sebagai pusat pengembangan sains, melalui penguatan pilar komputasi dari tiga pilar pengembangan sains secara umum, yaitu pilar eksperimen, pilar teoretis, dan pilar komputasi. Dengan demikian, bisa terjadi sinergi yang lebih baik di antara ketiga pilar untuk kontribusi FMIPA terhadap pertumbuhan sains dan matematika di Indonesia. Struktur kurikulum Program Studi Magister Sains Komputasi dapat dilihat pada file berikut.